Tips & Tricks

Simple Lanyard Bead

Posted at November 8, 2013

Kali ini saya akan mencoba untuk berbagi pengetahuan tentang bagaimana membuat Lanyard Bead sederhana.

Bahan bahan yang dibutuhkan:
Pipa diameter dalam 6mm, luar 8mm, Atau diameter dalam 8mm, luar 10mm.
Bahan pipa bisa dari tembaga, kuningan, aluminium, ataupun stainless steel.
Contoh bahan yang saya pakai di tutorial ini adalah Tembaga. Alasan memilih tembaga adalah karena Tembaga lebih mudah untuk pengerjaan nya, mempunyai efek “aging” yang keren dan merupakan favorit saya.

#Copper Tubing#

tips 6

#Pemotong pipa, disini yang saya gunakan ukuran yang sedikit lebih besar dari pemotong pipa kecil pada umumnya, karena jika menggunakan pemotong pipa yang kecil, akan sulit untuk pengerjaan nya (saya telah mencoba, hasilnya tangan yang kapalan dan melepuh). Oleh karena itu saya menyarankan untuk menggunakan pemoptong pipa yang agak besar untuk menambah grip sewaktu memutar#

tips 7

#Hand Countersink, diperlukan untuk menghaluskan “bibir” dari bead yang telah dipotong. Alternatif lain yang bisa digunakan adalah kertas Amplas yang dibuat seperti kerucut (cone). #

tips 8

tips 9

Proses pengerjaan nya tidaklah sulit, hanya mengukur jarak antara garis yang kita inginkan di Bead yang akan dibuat. Jumlah dan jarak adalah bebas, tergantung keinginan dan selera masing masing.

Agar diperhatikan, sewaktu membuat garis ornament pada Bead, JANGAN sampai terpotong, karena kita hanya ingin menggores saja, bukan memotong

#Contoh hasil bead#

tips 10

Kreasi tidak terbatas pada satu jenis bahan pipa saja, kita juga dapat menggabungkan berbagai material dalam satu Bead, yang akan menambah keunikan dari Bead yang kita buat ini.
Sebagai contoh, Bead dibawah ini adalah gabungan/ sandwiched antara Tembaga dan Kuningan.

#Copper-Brass Composite Bead#

tips 11

Inti dari pembuatan Bead sederhana ini adalah:
Custom Made Lanyard Beads !!!
Masing masing Bead tidak akan pernah sama antara satu dengan yang lain nya

tips 12

Selamat mencoba

 


 

« Back to Tips & Tricks

Shop by Brands

Select brand
 
Instagram
Have any question?
Scan with your QR reader
0813 1053 1981
Equator Knives di Tokopedia
Visit us at KASKUS
Bank BCA Bank Mandiri
We ship using:
Shipping by JNE